Kiat Jitu Melepaskan Diri dari Jeratan Candu Judi

Mau seperti apa pun bentuknya, kecanduan judi dapat berdampak buruk baik secara finansial, fisik, emosional, maupun sosial. Melepaskan diri dari jerat candu judi tentu tidaklah instan. Berikut ini berbagai cara berhenti judi yang mulai bisa Anda lakukan.

Beragam cara menghilangkan kecanduan judi

Kalah-menang dalam judi yang sudah dianggap biasa bisa jadi tanda kecanduan. Pelakunya akan terus bertaruh untuk mencari kemenangan yang mereka inginkan.

Kecanduan judi sendiri termasuk salah satu gangguan mental yang dijelaskan kriterianya dalam Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorder, Fifth Edition (DSM-5).

Gangguan ini tidak hanya berdampak buruk bagi pelaku. Kebangkrutan, pencurian, kekerasan dalam ruah tangga (KDRT), pengabaian anak, penyitaan rumah, hingga bunuh diri juga terkait dengan kecanduan judi.

Berikut ini merupakan sejumlah cara melepaskan diri dari kecanduan judi yang bisa Anda atau orang terdekat mulai lakukan.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *